CONTOH UNDANGAN PENGAMBILAN RAPORT

Pada kesempatan ini saya akan sharing tentang undangan pengambilan raport. Kita tahu bahwa raport diberikan setiap semester (6 bulan). Raport adalah laporan hasil belajar siswa untuk mengetahui sejauh mana siswa dapat menyerap pelajaran. Raport digunakan juga sebagai bentuk laporan Guru dalam hal ini sekolah kepada Orang Tua / Wali Siswa. Raport sebaiknya diambil sendiri oleh Orang Tua / Wali Siswa. Untuk itu sekolah membuat surat undangan. Surat undangan pengambilan raport harus dibuat dengan baik agar orang tua bisa hadir untuk acara tersebut. Berikut ini saya posting surat undangan pengambilan raport di tempat saya bekerja. Identitas sengaja kami rahasiakan agar lebih etis.

ILUSTRASI UNDANGAN PENGAMBILAN RAPORT


PEMERINTAH KABUPATEN GEMAH RIPAH
DINAS PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, PEMUDA DAN OLAHRGA
UPT DIKBUDPORA KECAMATAN GEMAH RIPAH
SD TUT WURI HANDAYANI
Jalan Kebagusan, Sumberberkah,  Gemahripah  54114
Telepon 0271 320000, Laman: www.edufileupload.blogspot.com
____________________________________________________________________
16 Desember 2015
Nomor    : 005/099/2016
Hal          : Undangan penyerahan raport

Kepada :
Yth. Orang tua/Wali siswa
Kelas I - VI
SD Tut Wuri Handayani
di Gemahripah


Mengharap dengan hormat kehadiran Bapak/Ibu pada:
    hari, tanggal    : Sabtu, 19 Desember 2015
    waktu             : 09.00 WIB
    tempat            : Ruang kelas SD Tut Wuri Handayani
    keperluan       : Penyerahan Laporan Hasil Belajar Siswa (Raport)
                            Semester 1 Tahun Pelajaran 2015/2016
Mengingat pentingnya acara pernyerahan hasil belajar siswa ini, kami berharap tidak mewakilkan dan hadir tepat waktu.
Demikian, atas perhatian Bapak/Ibu kami mengucapkan terima kasih.
               

Kepala Sekolah




Nama Kepala Sekolah., MM.Pd.
NIP 19600101 199101 2 001

Demikianlah contoh undangan pengambilan raport yang masih sangat sederhana, dan munkin ada beberapa aturan tentang surat dinas yang belum benar. Biasanya bersama surat undangan ini di sampakaikan juga tentang libur semester. Itulah yang dapat kami posting semoga bermanfaat.